| Bentuk Aljabar

1.2 Unsur dalam Bentuk Aljabar
  • Siswa mampu mengindentifikasi unsur bentuk aljabar.

Mari kita mengamati apa saja unsur yang terdapat dalam suatu bentuk aljabar.


  1. Variabel

    Variabel adalah lambang pengganti suatu bilangan yang belum diketahui nilainya dengan jelas. Variabel biasanya dilambangkan dengan huruf kecil a, b, c, ..., z.


  2. Koefisien

    Koefisien adalah bilangan yang menyertai variabel pada suatu bentuk aljabar.


  3. Kostanta

    Konstanta adalah suatu bentuk aljabar yang berupa bilangan dan tidak memuat variabel.


  4. Suku

    Suku adalah bagian dari bentuk aljabar yang dipisahkan oleh operasi tambah \[(+)\] atau kurang \[(-)\]. Suku terbagi menjadi 2 :


    1. Suku sejenis

      Suku sejenis adalah suku yang memiliki variabel dan pangkat dari masing-masing variabel yang sama.


    2. Suku tidak sejenis

      Suku tak sejenis adalah suku yang memiliki variabel dan pangkat dari masing-masing variabel yang tidak sama


Klik tombol "selanjutnya" untuk melanjutkan materi.